spanduk toko kelontong
30 Jul 2020
Simak Tips Berikut untuk Buat Toko Kelontong Jadi Lebih Baik

Para pemilik toko kelontong tentu biasanya punya cara masing-masing dalam menjalankan usaha toko kelontong mereka. Bahkan tidak jarang ada yang berhasil membuat toko menjadi lebih unik dan berbeda dari kebanyakan warung kelontong pada umumnya, agar menjadi pilihan utama para pelanggan dalam berbelanja kebutuhan sehari - hari. Bagi yang ingin mencari tips untuk meningkatkan daya saing atau meningkatkan pelayanan ke pelanggan, berikut beberapa tips sukses toko kelontong khas SRC agar toko bisa jadi lebih baik dan memberikan pengalaman belanja lebih nyaman ke pelanggan:

Stok Barang Lengkap

Supaya masyarakat sekitar bisa memenuhi kebutuhan sehari-hari, toko harus selalu menjaga stok barang lengkap, apalagi kalau banyak produk yang laku terjual. Bersama SRC, pemilik toko bisa menggunakan aplikasi AYO SRC Toko untuk memesan barang ke Mitra SRC guna memenuhi stok produk dengan cara lebih mudah. Hal ini sangat membantu pemilik Toko Kelontong SRC dalam penyedian produk yang lengkap agar terus bisa memenuhi kebutuhan pelanggan sehari - hari.

Pelayanan yang Bersahabat

Salah satu hal yang seringkali terlupa. Pelayanan yang bersahabat adalah kunci mendapatkan pelanggan tetap atau baru. Hal ini bisa membuat pelanggan merasa nyaman untuk berbelanja di toko kelontong. Mulai dari hal kecil, seperti bersikap ramah, sopan dan bersahabat dalam membantu pelanggan mencari barang-barang yang ingin dibeli. Bermodal komunikasi yang jelas disertai dengan senyum, pemilik toko bisa menciptakan situasi akrab dan membuat pelanggan ingin kembali berbelanja kembali di kemudian hari.

Perhatikan Kerapihan Toko

Ketika stok barang di toko sudah lengkap dan pelayanan sudah ramah, pastikan toko juga rapi. Perhatikan penataan barang agar toko kelontong enak dipandang dan bersih di mata pelanggan. Cara menata toko kelontong yang rapi sangatlah mudah. Pemilik toko cukup menata rak dan mengisinya dengan barang sesuai kategori. Misalnya menempatkan barang kebutuhan sehari-hari, seperti sembako dan produk lainnya di bagian yang mudah dilihat dan dijangkau. Jika pemilik toko memiliki rak khusus seperti Pojok Lokal SRC Lalu, jangan lupa untuk letakkan rak di bagian depan supaya menarik perhatian pelanggan yang masuk ke dalam toko. Pemilik toko juga bisa menambah penamaan kategori produk dengan kartu untuk memudahkan pelanggan berbelanja sesuai selera. Jangan lupa perhatikan penerangan dan rutin membersihkan area toko agar tampilan barang di toko kelontong menjadi lebih maksimal.

Manfaatkan Teknologi

Teknologi bisa membantu bisnis jadi lebih efisien. Mulai dari proses pembelian stok barang, transaksi jual-beli, hingga pengelolaan finansial toko bisa menjadi lebih mudah dan efektif. Salah satu inovasi yang bisa membantu adalah lewat aplikasi AYO SRC yang tidak hanya mempermudah kegiatan pemilik toko namun juga pengalaman belanja pelanggan lebih menyenangkan.

Melihat Momen Spesial

Dalam menjalankan toko kelontong, pemilik toko harus jeli dalam melihat dan memanfaatkan momen untuk berjualan, karena perayaan tertentu bisa meningkatkan pemasukan toko. Misalnya, ketika ada jajanan lokal yang viral, pemilik toko bisa menjual lebih banyak varian produk jajanan tersebut dan di buat menarik seperti Pojok Lokal SRC. Ingin menarik lebih banyak pelanggan? Coba buat promo spesial di hari kemerdekaan Indonesia berisi barang-barang yang mudah laku dengan harga miring. Agar inovasi semakin bertambah khas Toko Kelontong SRC, para pemilik Toko Kelontong SRC juga rutin saling berbagi ide atau bertukar referensi dan tips dengan Paguyuban SRC setempat

Silahkan mengikuti semua tips di atas agar toko kelontong Kamu jadi lebih baik, menarik perhatian pelanggan dan membuat pengalaman berbelanja yang nyaman dan menyenangkan bersama SRC!


Artikel Terkait
chat with us icon
Talk to Us