Pattern Red
Pattern Gray
Pattern Red
Pattern Gray
Pattern Red
Pattern Gray

Syarat dan Ketentuan SRC.id

Selamat datang di web SRC.ID. Mohon untuk membaca dengan seksama Syarat & Ketentuan di bawah ini untuk penggunaan web SRC.ID (“Syarat & Ketentuan”).

Dengan mendaftar, menerima Syarat & Ketentuan dan menggunakan web,SRC.ID Anda dianggap telah membaca, memahami dan menyetujui semua isi yang diatur dalam Syarat & Ketentuan ini. Syarat & Ketentuan ini merupakan sebuah perjanjian yang sah antara Anda dan Provider web SRC.ID. JIKA ANDA TIDAK SETUJU DENGAN SYARAT & KETENTUAN INI, ANDA TIDAK DAPAT MENGGUNAKAN web SRC.ID.

Definisi

  1. Afiliasi” berarti suatu entitas yang, baik secara langsung maupun tidak langsung, mengendalikan, dikendalikan oleh atau berada di bawah kendali yang sama dengan Kami, dan untuk keperluan definisi ini “kendali” berarti kemampuan untuk mengarahkan urusan Provider web SRC.ID melalui kepemilikan, berdasarkan kontrak atau lainnya.
  2. Anda” atau “Pengguna” berarti setiap konsumen yang merupakan pengguna terdaftar dari web SRC.ID, dan untuk keperluan definisi ini “Anda” harus ditafsirkan sesuai dengan itu.
  3. “AYO” berarti sebuah sistem aplikasi yang dirancang sedemikian rupa oleh web Provider SRC.ID untuk mengkoneksikan ekosistem digital Pedagang Grosir, Pengecer dan Konsumen, yang terdiri dari: (i) aplikasi berbasis web yang dimaksudkan untuk digunakan oleh Pedagang Grosir yang bernama “AYO MITRA”; (ii) aplikasi seluler yang dimaksudkan untuk digunakan oleh Pengecer yang bernama “AYO SRC”; dan (iii) aplikasi seluler yang dimaksudkan untuk digunakan oleh konsumen yang bernama “AYO SRC INDONESIA”.
  4. Cookie” berarti data berukuran kecil yang dikirim dari web SRC.ID dan disimpan di penyimpanan perangkat elektronik lokal Anda untuk menyimpan informasi tentang sesi penggunaan Anda dan untuk mengidentifikasi perangkat Anda.
  5. Provider web SRC.ID” atau “Kami” berarti PT SRC Indonesia Sembilan, sebuah perseroan terbatas yang didirikan berdasarkan hukum Republik Indonesia dan berdomisili di Jakarta. Untuk keperluan definisi ini “Kami” harus ditafsirkan sesuai dengan itu.
  6. Promosi” berarti semua kegiatan promosi yang dijalankan oleh Pengecer dan dialamatkan kepada Anda sesuai dengan syarat dan ketentuan yang berlaku atas AYO SRC dan peraturan perundang-undangan yang berlaku.
  7. Pedagang Grosir” atau “Mitra” berarti setiap entitas yang melakukan kegiatan-kegiatan sebagai mitra atau pedagang grosir yang mempunyai kerja sama dengan Provider AYO SRC dan merupakan pengguna terdaftar AYO MITRA.
  8. Pengecer” berarti setiap individu atau entitas yang melakukan kegiatan-kegiatan sebagai pengecer yang mempunyai kerja sama dengan Provider AYO SRC dan merupakan pengguna terdaftar AYO SRC.

Akses ke web SRC.ID

  1. Akses ke web SRC.ID hanya dimaksudkan untuk Pengguna yang merupakan warga negara Republik Indonesia dan berdomisili di Indonesia.
  2. Dengan tunduk kepada kepatuhan Anda pada Syarat & Ketentuan ini, Kami atau provider konten Kami memberikan kepada anda lisensi terbatas, non-eksklusif, tidak dapat dialihkan, tidak dapat disublisensikan untuk mengakses dan menggunakan untuk keperluan pribadi dan non-komersial atas web SRC.ID. Lisensi ini tidak mencakup penjualan kembali atau keperluan komersial apa pun atas setiap jasa dan/atau konten yang tersedia di AYO SRC; setiap pengumpulan dan penggunaan setiap daftar produk, deskripsi, atau harga; setiap penggunaan turunan dari web SRC.ID atau kontennya; setiap pengunduhan, penyalinan, atau penggunaan lain dari informasi akun untuk kepentingan pihak ketiga mana pun; atau setiap penggunaan penggalian data, robot, atau alat pengumpulan dan pengambilan data yang serupa. Semua hak yang tidak secara tegas diberikan kepada Anda dalam Syarat & Ketentuan ini dipegang dan dipertahankan oleh Kami atau para lisensor, pemasok, penerbit, pemegang hak, atau provider konten Kami lainnya. web SRC.ID atau setiap bagian daripadanya tidak boleh direproduksi, diduplikat, disalin, dijual, dijual kembali, dikunjungi, atau dengan cara lain dieksploitasi untuk tujuan komersial apa pun tanpa persetujuan tegas tertulis dari web Provider SRC.ID. Anda tidak boleh mengutip atau mempergunakan Teknik apapun untuk menyertakan merek dagang, logo, atau informasi kepemilikan apa pun lainnya (termasuk gambar, teks, tata letak laman, atau bentuk) dari SRC tanpa persetujuan tegas tertulis. Anda tidak boleh menggunakan tag meta atau “teks tersembunyi” lain apa pun dengan mempergunakan nama atau merek dagang SRC tanpa persetujuan tegas tertulis dari Provider web SRC.ID. Anda tidak boleh menyalahgunakan web SRC.ID. Anda boleh menggunakan web SRC.ID hanya sebagaimana diperbolehkan menurut hukum. Lisensi-lisensi yang diberikan oleh web Provider SRC.ID berakhir jika anda tidak mematuhi Syarat & Ketentuan ini.
  3. Kami memegang hak untuk:
    • Memodifikasi, menonaktifkan, menangguhkan atau menutup, baik untuk sementara atau untuk seterusnya, web SRC.ID (atau setiap bagian daripadanya) dengan atau tanpa pemberitahuan terlebih dahulu kepada Anda. Kami tidak akan diminta bertanggung jawab kepada Anda dan/atau pihak ketiga mana pun atas setiap modifikasi, penonaktifan, penangguhan atau penutupan tersebut.
    • Mengubah Syarat & Ketentuan ini, Pemberitahuan Privasi dan/atau Kebijakan Cookie dari waktu ke waktu tanpa pemberitahuan terlebih dahulu kepada Anda. Agar dapat terus menggunakan web SRC.ID, Anda wajib membaca, memahami dan menyetujui perubahan atas Syarat & Ketentuan tersebut dengan mengklik kotak persetujuan/penerimaan yang bersangkutan yang disediakan di web SRC.ID. Syarat & Ketentuan dan Kebijakan Cookie yang terkini akan secara otomatis berlaku ketika Anda meyetujui/menerimanya. JIKA ANDA TIDAK SETUJU DENGAN PERUBAHAN ATAS SYARAT & KETENTUAN TERSEBUT, ANDA TIDAK DAPAT MENGGUNAKAN web SRC.ID.
    • Memblokir akses ke web SRC.ID atau setiap bagian dari SRC.ID dan web AYO.SRC.ID ke semua Pengguna atau Pengguna tertentu jika Kami mempunyai alasan untuk meyakini bahwa terdapat: (i) pelanggaran atas Syarat & Ketentuan ini; (ii) kegiatan penipuan; dan/atau (iii) kegiatan yang melanggar peraturan perundang-undangan yang berlaku.

Informasi Pribadi

  1. Agar Anda dapat menggunakan Fitur Live Chat dan/atau menu enter “Gabung/Kerjasama” dan melanjutkan klik tombol “Gabung sekarang!” di web SRC.ID , Anda kemungkinan perlu menyampaikan informasi pribadi dengan mengisi formulir yang terdiri dari nama toko, alamat toko, propinsi, kota, kecamatan, nama pemilik toko, nomor telepon seluler, produk yang akan dijual, dan dari mana anda mengetahui tentang SRC, nama Anda, alamat surel, nomor identitas tempat tinggal, nomor telepon, tanggal lahir dan jenis kelamin (“Informasi Pribadi”) dan/atau bahkan kemudian akan dihubungi oleh Layanan Pelanggan AYO SRC. Kami akan menyimpannya sesuai dengan Kebijakan Privasi kami.
  2. Kami juga dapat mengambil informasi lebih lanjut dari Anda, termasuk alamat IP Anda, tipe browser, sistem operasi, negara bagian dan kode area telepon dimana perangkat Anda berada, laman di web SRC.ID yang telah Anda lihat selama kunjungan Anda, iklan yang Anda klik, dan semua istilah pencarian yang Anda masukkan di web SRC.ID. Anda juga dapat memilih untuk memberikan lokasi geografis Anda ketika menggunakan web SRC.ID. .
  3. Anda menjamin bahwa Informasi Pribadi yang Anda berikan kepada Kami di web SRC.ID adalah benar, akurat, terkini dan lengkap dalam segala hal. Anda wajib segera memberitahukan Kami mengenai setiap perubahan atas Informasi Pribadi Anda dengan memperbarui data profil Anda ketika Anda mengakses web SRC.ID.
  4. Semua informasi yang Anda sampaikan dianggap sebagai benar dan tepat, dan merupakan kewajiban Anda untuk memastikan bahwa informasi yang diserahkan adalah benar dan tepat. Semua bentuk pemalsuan data / data fiktif / data yang tidak benar menjadi tanggung jawab Anda.
  5. Kami tidak memberikan kepada atau berbagi dengan pihak ketiga mana pun Informasi Pribadi Anda tanpa sepengatahuan Anda kecuali untuk keperluan (i) proses dan/atau pemeriksaan hukum berdasarkan surat-surat resmi yang dikeluarkan oleh Pengadilan Negeri, pejabat penegak hukum dan/atau badan pemerintah sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku; dan (ii) analisis dan perbaikan bisnis, termasuk memperbaiki web SRC.ID dan touchpoint Kami, dan (iii) informasi yang Kami (atau Afiliasi Kami) sampaikan kepada mereka yang tertarik pada bisnis Kami.

Mengenai informasi tentang bagaimana Kami menggunakan Informasi Pribadi Anda, mohon lihat tautan di bawah ini ke Pemberitahuan Privasi Kami.

Pemberitahuan Privasi

Pemberitahuan Privasi dan Kebijakan Cookie diatur secara terpisah. Kami membagi informasi mengenai anda dengan:

  • afiliasi PMI;
  • pihak ketiga yang memberikan produk atau jasa kepada afiliasi PMI atau anda;
  • mitra usaha yang dipilih secara cermat dan pengiklan afiliasi PMI (di wilayah yang terkait dengan produk kami, atau sesuai dengan gaya dan citra mereka) sehingga mereka dapat menghubungi anda untuk penawaran yang menurut mereka dapat memikat anda, sesuai dengan kesukaan anda; dan
  • pihak ketiga lainnya, jika diwajibkan atau diperbolehkan oleh hukum.

Informasi lebih lengkap dapat diakses pada link berikut ini:

Kekayaan Intelektual

  1. Semua materi dan/atau konten yang Anda unggah ke web SRC.ID berikut hak-hak kekayaan intelektualnya, termasuk hak cipta, merek dagang, hak basis data dan kekayaan intelektual lainnya merupakan bagian dari web SRC.ID dan terhubung kepada Kami. Materi dan/atau konten tersebut dapat mencakup teks, grafik, gambar, foto, audio, video, perangkat lunak, kompilasi data, tata letak laman dan/atau gabungan dari semua yang tersebut di atas.
  2. Kecuali untuk materi dan/atau konten yang Anda unggah sehingga tampil di web SRC.ID , web SRC.ID dan semua kontennya (termasuk perangkat lunak, file, grafik, data, gambar dan materi lain) (“Materi”) tidak bertentangan dengan hukum, peraturan, norma dan/atau kearifan lokal, merupakan properti eksklusif Kami, Afiliasi Kami, atau para lisensor Kami (atau gabungan dari hal-hal tersebut) dan dilindungi oleh hukum di Republik Indonesia.
  3. Semua hak kekayaan intelektual dalam Materi dipegang oleh Kami atau para lisensor Kami. Anda tidak boleh menggunakan, memodifikasi, menyalin, mereproduksi, menerbitkan ulang, mengunggah, melakukan posting, mentransmisikan, menyebarkan, menjual, melisensikan, menyewakan, menampilkan ke publik atau mengerjakan, menyiarkan, mengedit, mengadaptasi atau menciptakan karya turunan dari, atau merekayasa balik, dengan cara apa pun, bagian mana pun dari web SRC.ID atau Materi apa pun. Untuk menghindari keragu-raguan, hak-hak kekayaan intelektual dari materi-materi dan/atau konten-konten lain yang tidak dianggap sebagai Materi sebagaimana dirujuk dalam Syarat & Ketentuan ini dimiliki oleh Pedagang Grosir dan/atau Pengecer yang bersangkutan yang mengunggahnya dengan ketentuan bahwa hal-hal tersebut tidak melanggar hak kekayaan intelektual pihak ketiga mana pun.
  4. Semua materi dan/atau konten yang terkandung di web SRC.ID tersedia untuk menginformasikan dan mempromosikan kepada Anda manfaat-manfaat dan produk-produk yang tersedia di AYO SRC yang berada dalam jangkauan perangkat Anda sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku.
  5. “AYO SRC”, “AYO MITRA”, dan "AYO SRC INDONESIA" adalah merek dagang Kami. Anda tidak diperbolehkan untuk menggunakan merek dagang ini untuk keperluan apa pun tanpa persetujuan tertulis terlebih dahulu dari Kami.

Pengungkapan Informasi

  1. Anda dilarang untuk mengungkap konten apa pun yang tersedia di web SRC.ID ke platform media sosial mana pun.
  2. Dalam hal terjadi pelanggaran dalam bentuk penyebaran konten dan/atau informasi rahasia oleh Anda, semua akibat yang timbul dari pengungkapan tersebut menjadi tanggung jawab Anda dan bukan Kami, dan Kami memegang hak untuk menjalankan prosedur-prosedur sesuai dengan kebijakan perusahaan Kami dan mengambil tindakan(-tindakan) hukum yang perlu.

Kegiatan Promosi

  1. Selain Promosi oleh Pedagang Grosir ke Pengecer dan/atau oleh Pengecer ke Konsumen,, Kami juga dapat melakukan kegiatan-kegiatan promosi dan/atau periklanan di web SRC.ID pada setiap saat berdasarkan syarat dan ketentuan terpisah. Anda disarankan untuk membaca secara seksama syarat dan ketentuan untuk masing-masing kegiatan tersebut.
  2. Kegiatan promosi yang Kami berikan dapat berbentuk undian, poin loyalitas, harga spesial, paket produk dan kegiatan promosi lainnya sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku.
  3. Kami memegang hak, tanpa pemberitahuan terlebih dahulu, untuk mengambil tindakan-tindakan yang perlu, termasuk untuk mencabut, menangguhkan atau menghentikan setiap Promosi oleh Pengecer yang dialamatkan kepada Anda yang melanggar peraturan perundang-undangan yang berlaku, mengandung konten yang tidak sah / melanggar hukum, tidak memenuhi Syarat & Ketentuan ini dan/atau jika Kami mempunyai alasan untuk meyakini bahwa terdapat indikasi penipuan, manipulasi, dan/atau pelanggaran atas Promosi.

Keamanan web SRC.ID

  1. Kami tidak menjamin bahwa web SRC.ID akan bebas dari bug. Kami akan secara terus menerus memperbarui web SRC.ID jika terdapat bug atau laporan(-laporan) mengenai bug di web SRC.ID .
  2. Anda bertanggung jawab dalam mengelola teknologi informasi, program dan platform perangkat Anda untuk mengakses web SRC.ID. Anda disarankan untuk menggunakan perangkat lunak anti virus Anda sendiri untuk keamanan perangkat of Anda.
  3. Anda tidak boleh menyalahgunakan web SRC.ID dengan cara sengaja memasukkan virus, Trojan, worm, logic bomb, atau materi lain yang berbahaya atau secara teknologi berbahaya. Anda tidak boleh berupaya untuk mendapatkan akses yang tidak sah ke web SRC.ID, server dimana web SRC.ID disimpan atau setiap perangkat atau basis data yang terkoneksi ke SRC.ID dan web AYO.SRC.ID. Kami akan melaporkan setiap pelanggaran demikian atas ketentuan ini ke pejabat penegak hukum yang relevan dan kami akan bekerja sama dengan (para) pihak yang berwenang dengan mengungkap identitas Anda kepada mereka. Dalam hal terjadi pelanggaran demikian, hak Anda untuk menggunakan web SRC.ID akan diakhiri seketika tanpa pemberitahuan atau persetujuan sebelumnya dari Anda.
  4. Ketentuan tentang penyalahgunaan sebagaimana dinyatakan dalam ayat 3 di atas berlaku atas Pengguna dan non-Pengguna. Semua upaya untuk menyalahgunakan web SRC.ID akan ditangani secara tegas dan diproses menurut peraturan perundang-undangan yang berlaku.

Sangkalan Jaminan dan Pembatasan Pertanggungjawaban

  1. Kecuali untuk program-program yang diselenggarakan secara langsung oleh Kami, semua bentuk program dan Promosi yang dijalankan di web SRC.ID adalah kegiatan-kegiatan yang berlangsung antara Pedagang Grosir dan/atau Pengecer dan Anda. Dengan demikian, anda sepenuhnya sadar dan memahami bahwa tanggung jawab Kami adalah sebatas sebagai perantara dan provider dari web SRC.ID.
  2. Kami tidak bertanggung jawab kepada Anda atas setiap kehilangan atau kerusakan yang timbul dari penggunaan Anda atas web SRC.ID yang melanggar Ketentuan-ketentuan ini, atau yang disebabkan oleh materi atau tindakan-tindakan yang secara teknologi membahayakan (seperti virus atau serangan DDOS) yang dapat berdampak pada peralatan komputer, program komputer, data atau materi lain anda sehubungan dengan penggunanan anda atas web SRC.ID atau di setiap web yang terhubung dengannya.
  3. Anda mengakui dan sepakat bahwa pengoperasian web SRC.ID bergantung pada berfungsinya secara layak dan efektif internet dan peralatan dan layanan pihak ketiga lainnya (termasuk perangkat atau browser web anda sendiri), dan bahwa kami tidak menjamin, dan tidak akan bertanggung jawab atas, hal-hal ini bagaimana pun.
  4. Kami tidak akan bertanggung jawab atas setiap kehilangan atau kerusakan yang bersifat khusus, tidak langsung, hukuman atau konsekuensial, atau setiap kehilangan data, laba, pendapatan, bisnis, atau goodwill, penggunaan, data atau kehilangan tidak berwujud lainnya.
  5. Jika anda menyebabkan gangguan teknis atas web SRC.ID atau sistem-sistem yang mentransmisi web SRC.ID ke anda atau lainnya, anda setuju untuk bertanggung jawab atas semua kerugian, kewajiban, pengeluaran, kerusakan dan biaya-biaya, termasuk biaya pengacara yang wajar dan biaya pengadilan, yang timbul dari atau disebabkan karena gangguan tersebut.
  6. Kami selalu berupaya menjaga agar layanan yang disediakan di web SRC.ID aman, nyaman dan berfungsi dengan baik. Namun demikian, Kami tidak menjamin bahwa operasional akan dijalankan terus menerus maupun akses ke web SRC.ID akan selalu berjalan secara sempurna. Lebih lanjut, terdapat kemungkinan bahwa informasi dan data dalam web SRC.ID tidak diperbarui secara waktu nyata.
  7. Anda sepakat bahwa Anda memanfaatkan layanan web SRC.ID atas risiko Anda sendiri dan bahwa layanan web SRC.ID disediakan bagi Anda “SEBAGAIMANA ADANYA” dan “SEBAGAIMANA TERSEDIA”. Anda diwajibkan untuk selalu menerapkan praktek kehati-hatian dalam memanfaatkan dan menggunakan web SRC.ID.
  8. Sepanjang diperbolehkan menurut peraturan perundang-undangan yang berlaku, Kami (termasuk para pemegang saham, Afiliasi, direktur, komisaris dan pegawai) tidak bertanggung jawab, dan anda sepakat untuk membebaskan Kami dari tanggung jawab, atas setiap kerusakan dan/atau kerugian (termasuk namun tidak terbatas pada biaya hukum, kehilangan uang, reputasi, laba atau kerugian tidak berwujud lainnya) yang timbul baik secara langsung maupun tidak langsung dari:
    • kelalaian Anda dalam menggunakan dan/atau ketidakmampuan Anda dalam menggunakan web SRC.ID;
    • keterlambatan atau gangguan di web SRC.ID;
    • biaya untuk mengadakan barang dan jasa pengganti
    • akses tidak sah ke, atau pengubahan, komunikasi atau data anda
    • pernyataan atau tindakan pihak ketiga sehubungan dengan Jasa
    • hal-hal lain yang berkaitan dengan Jasa
    • pelanggaran atas Ketentuan-ketentuan ini oleh Anda
    • pelanggaran hak kekayaan intelektual;
    • perselisihan di antara Pengguna;
    • fitnah terhadap lainnya;
    • setiap interupsi, bug, kesalahan atau ketidakakuratan di web SRC.ID;
    • kerusakan pada perangkat keras Anda akibat penggunaan layanan apa pun yang tersedia di SRC.ID dan web AYO.SRC.ID;
    • tindakan penegakan hukum yang diambil berkenaan dengan akun Anda;
    • tindakan peretasan yang dilakukan oleh pihak ketiga mana pun atas akun Anda; dan/atau
    • tindakan-tindakan yang melanggar peraturan perundang-undangan yang berlaku di Republik Indonesia atau persetujuan atas pengadaan pihak ketiga, dalam hal mana anda terikat.

Kepatuhan Pada Hukum

Anda sepakat untuk mematuhi semua peraturan perundang-undangan yang berlaku di Indonesia dalam menjalankan kegiatan apa pun yang dilakukan di atau melalui web SRC.ID.

Pengakhiran

Untuk tujuan mengakhiri penggunaan web SRC.ID, ketentuan yang diatur dalam Pasal 1266 KUH Perdata dikesampingkan sehingga pengakhiran dapat dilakukan tanpa membutuhkan persetujuan atau putusan pengadilan.

Hukum Yang Berlaku

Syarat & Ketentuan ini tunduk pada hukum Republik Indonesia.

Penyelesaian Perselisihan

Setiap perselisihan yang timbul dari atau berkenaan dengan Syarat & Ketentuan ini yang tidak dapat diselesaikan secara musyawarah untuk mufakat harus diselesaikan di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan.

Cara Menghubungi Kami

Jika Anda mempunyai pertanyaan dan/atau keluhan tentang web SRC.ID dan/atau Syarat & Ketentuan ini, harap hubungi Kami melalui “Kontak Kami” atau layanan Customer Care Hotline yang tersedia di web SRC.ID atau surel ke csayosrc@src.id.

ayo toko

AYO Toko by SRC

Solusi digital untuk pemilik toko kelontong

Buka
chat with us icon
Talk to Us